Skip to content

Pengda KBB INI – IPPAT Gelar Tabligh Akbar dan Talkshow

(Kabupaten Bandung Barat – Notarynews) Bertempat di Masjid Agung Ash Shiddiq, Pemda Kabupaten Bandung Barat, Pengurus Daerah Kabupaten Bandung Barat Ikatan Pejabat Pembuat Akta Tanah dan Ikatan Notaris Indonesia (Pengda KBB INI – IPPAT) pada Kamis, (26/1) menyelenggarakan Tabligh Akbar, dengan menghadirkan penceramah kondang, Ustadz Dr.H.Wijayanto, M.A dan talkshow bersama : Bupati Bandung Barat, Hengky Kurniawan dan Ketua TP PKK Bandung Barat, Sonya Fatmala yang mengangkat tema “Menanam Kebaikan, Menuai Rezeki”.

Bupati Bandung Barat, Hengky Kurniawan dan Ketua TP PKK Bandung Barat, Sonya Fatmala yang mengangkat tema "Menanam Kebaikan, Menuai Rezeki". 
Bupati Bandung Barat, Hengky Kurniawan dan Ketua TP PKK Bandung Barat, Sonya Fatmala yang mengangkat tema “Menanam Kebaikan, Menuai Rezeki”

Acara dihadiri oleh Ketua Muslimat NU PC KBB, Hj Ennya, Ketua MUI KBB,  KH.Muhammad Ridwan beserta Sekretaris Umum, Dr. H Agus Hidayat D. Idris, Sekda KBB,  Asep Sodikin, Ketua Pengwil Jabar INI diwakli oleh Sekertaris Umum Ana Wismayanti, Bendahara Umum ichda Adieba, SH, Ketua Pengda IPPAT KBB,  Dr.Anna Yulianti, S.H., M.Kn, Ketua Pengda INI KB, Juli Margini, S.H.,M.Kn, Kepala kantor Pertanahan KBB, Cilvia, A.Ptnh. dan  Dadang.

Ustadz Dr.H.Wijayanto, M.A saat menyampaikan tausiyahnya
Ustadz Dr.H.Wijayanto, M.A saat menyampaikan tausiyahnya

Hadir pula pada acara ini, Kepala Bapenda KBB Drs. Hasanudin, M.Si, Wakil Ketua Notaris Muslim Indonesia Jabar, Dr.Asril. SH, MH, Ketua Dharma Wanita Persatuan KBB, Hj.Lanny Oktaviani, Kepala kantor Pelayanan Pajak Pratama Cimahi, Joni Isparianto, Ketua IWAPI KBB, Avinti serta DKM dan MT dari wilayah Kota Bandung, Kab. Bandung, Kabupaten Bandung Barat, Cimahi, Sumedang, Cianjur.

Bupati Bandung Barat, Hengky Kurniawan dan Ketua TP PKK Bandung Barat, Sonya Fatmala saat menerima vandel dati Ketua Pengda KBB INI Dr.Anna Yulianti, SH, MKn
Bupati Bandung Barat, Hengky Kurniawan dan Ketua TP PKK Bandung Barat, Sonya Fatmala saat menerima vandel dati Ketua Pengda KBB INI Dr.Anna Yulianti, SH, MKn

Turut memeriahkan acara kali ini, 48 stand bazaar kuliner dan fashion. Kegiatan ini dapat terlaksana atas partisipasi rekan-rekan Notaris-PPAT Kabupaten Bandung Barat yang didukung oleh Majelis Taklim Silaturahmi Pengwil Jabar INI dan Meva.id.

Jajaran Pengda KBB INI - IPPAT foto bersama dengan Bupati KBB, Hengky Kurniawan dan Ketua TP PKK Bandung Barat, Sonya Fatmala
Jajaran Pengda KBB INI – IPPAT foto bersama dengan Bupati KBB, Hengky Kurniawan dan Ketua TP PKK Bandung Barat, Sonya Fatmala

Selain itu, acara ini juga didukung oleh Media Partner Harmoni TV dan para penyumbang doorprize Dr. Juli Margini, S.H., M.Kn, Deenay Scarf, Zahratu Scarf, Kisera Scarf, Second Sign, Evy Susanti, Indirawati, S.H dan Pejabat Kantor Pertanahan KBB. (Cilvia dan Dadang, tidak hadir)

Ketua Pengda IPPAT KBB,  Dr.Anna Yulianti, S.H., M.Kn dan Ketua Pengda INI KB, Juli Margini, S.H.,M.Kn saat memberikan sambutan
Ketua Pengda IPPAT KBB,  Dr.Anna Yulianti, S.H., M.Kn dan Ketua Pengda INI KB, Juli Margini, S.H.,M.Kn saat memberikan sambutan

Semoga sumbangan para donatur menjadi ladang pahala dan digantikan dengan keberkahan rizqi oleh Allah SWT.

Ketua Panitia Takbliq Akbar, Dewa Ayu Putu Sukartini, SH. MKn, CBHC, CHMP
Ketua Panitia Takbliq Akbar, Dewa Ayu Putu Sukartini, SH. MKn, CBHC, CHMP

Sebelum memasuki acara penutupan, panitia membagikan sejumlah doorprize dan juga bingkisan kepada peserta yang beruntung. Penyerahan doorprize dilakukan langsung oleh MC dan juga Tim Panitia Tabligh Akbar.

Luapan kegembiraan salah satu peserta yang beruntung saat menerima doorprize
Luapan egembiraan salah satu peserta yang beruntung saat menerima doorprize

(Humas Publikasi Pengda KBB IPPAT-INI)

Releated Posts

No comment yet, add your voice below!


Add a Comment

Your email address will not be published. Required fields are marked *